Judul : Perhitungan Kekuatan Kapal Dengan Metode Elemen Hingga
Penulis : Muhammad Zubair Muis Alie dan Muhammad Iqra Ramadhan
Ukuran : xii, 94 hlm, Uk: 20×29 cm
ISBN : 978-623-02-0313-8
Cetakan Pertama : November 2019
Sinopsis
Kekuatan kapal adalah salah satu aspek terpenting dari perancangan strukturnya. Kekuatan kapal harus dianalisis dengan akurat bagaimana respons yang terjadi sebelum dan sesudah pembebanan. Beban-beban yang bekerja pada kapal harus dapat ditahan oleh konstruksi kapal itu sendiri.
Kapal dapat mengalami kerusakan yang disebabkan oleh tubrukan, kandas, korosi, dan sebagainya yang dapat mengancam keselamatan kapal dan lingkungan sekitarnya.
Kekuatan kapal selalu dijadikan acuan kelayakan atau tidaknya dia beroperasi pada kondisi normal, terlebih kondisi ekstrem. Komponen-komponen pendukung kekuatan kapal dalam arah membujur, merupakan parameter-parameter yang harus dianalisis. Selain itu juga, beban yang bekerja baik internal seperti muatan dan berat kapal itu sendiri maupun eksternal, seperti gelombang yang merupakan faktor utama dalam analisis kekuatan kapal. Oleh karena itu, harus dilakukan analisis terhadap kekuatan kapal pada kondisi hogging dan sagging baik saat kapal di kondisi air tenang maupun saat bergelombang.
Kelebihan kami :
*Buku Baru
*Original
*Pengiriman Cepat
*Stok selalu tersedia
*Packing aman & rapi
*Garansi 100% jika produk rusak/cacat/tidak sesuai KAMI GANTI atau UANG ANDA KEMBALI